https://bpprd.musirawaskab.go.id/logo/dana/ https://bpprd.musirawaskab.go.id/demo/ https://media.iass.or.id/ https://sipet.gunungmaskab.go.id/thailand/ https://pena.kalteng.go.id/public/fontawsome/s2024pulsa/ https://ict2u.polije.ac.id/uploads/pemilu/demo/ https://dukcapil.wajokab.go.id/demo/ https://ict2u.polije.ac.id/fonts/thailand/ https://event.umj.ac.id/files/sloy-gacor/ https://event.umj.ac.id/foto_berita/demo/
KEPUTUSAN MAHASISWA DALAM MEMILIH PERGURUAN TINGGI DITINJAU DARI ANALISIS BAURAN PEMASARAN DAN PERILAKU KONSUMEN | - | Jurnal Pengembangan Wiraswasta

KEPUTUSAN MAHASISWA DALAM MEMILIH PERGURUAN TINGGI DITINJAU DARI ANALISIS BAURAN PEMASARAN DAN PERILAKU KONSUMEN

KOENTARI -, SUMARDI SUMARDI

Abstract


Bauran Pemasaran dan Perilaku Konsumen adalah dua hal dari beberapa faktor yang diduga relatif besar dalam memengaruhi keputusan Mahasiswa memilih perguruan tinggi pada Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi IPWI Jakarta kampus 2 Cikeas. Guna mendukung hipotesis tersebut maka dilakukan penelitian untuk mengetahui seberapa besar pengaruh Bauran Pemasaran dan Perilaku Konsumen terhadap Keputusan Mahasiswa Memilih Perguruan Tinggi.

Penelitian dilakukan pada Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi IPWI Jakarta kampus 2 Cikeas, menggunakan random/probability tehnik sampling dengan target Mahasiswa Strata 1 sebanyak 90 responden yang dihitung menggunakan rumus Slovin dari total populasi 859 Mahasiswa pada margin error 10%. Pengambilan data dengan instrumen kuesioner tertutup lima skala penelitian dari sangat tidak setuju hingga sangat setuju. Penelitian dilakukan secara kuantitatif yaitu dengan mendeskripsikan data penelitian dan melakukan analisis inferensi. Analisis korelasi berganda (R2) dan analisis regresi berganda digunakan sebagai alat analisis sedangkan pengujian hipotesis dilakukan menggunakan uji-t dan uji-F.

Penelitian menghasilkan persamaan regresi bahwa Bauran Pemasaran dan Perilaku Konsumen mempunyai pengaruh positif terhadap Keputusan Mahasiswa Memilih Perguruan Tinggi Pada Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi IPWI Jakarta Kampus 2 Cikeas dengan hasil Y= 0,622+0,672X1+0,157X2 sehingga sesuai dengan hipotesis. Hasil pengujian signifikansi t menghasilkan bahwa Bauran Pemasaran mempunyai pengaruh signifikan sedangkan perilaku konsumen tidak signifikan.

Berdasarkan hasil temuan tersebut maka upaya memformulasikan strategi bauran pemasaran menjadi prioritas.

 

Kata kunci:

Bauran Pemasaran, Perilaku Konsumen, Keputusan Membeli/Memilih

Full Text:

PDF

References


Alma, Buchari. (2007). Manajemen Pemasaran dan Pemasaran Jasa. Bandung: Alfabeta

Hasan, Ali. (2014).Marketing dan Kasus - Kasus Pilihan.Yogyakarta: Center for Academic Publishing Service (CAPS).

Irwin, Andi. (2013). Pengaruh Bauran Pemasaran Terhadap Keputusan

Pembelian Perumahan GreenPerilla Pada PT. Ciputra Fajar Mitra di Gowa. 26 Juni 2016. https://repository.unhas.ac.id/digilib/html.

Kotler, Philip; Keller, Kevin Lane. (2016).Manajemen Pemasaran Edisi 12 Jilid 1. Jakarta: PT Indeks.

Ristekdikti. (2016). Data JumlahDosen dan Mahasiswa STIE IPWIJAâ€. 26 Juni 2016. http://forlap.ristekdikti.go.id/mahasiswa. Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi IPWI Jakarta. (2016). STIE IPWIJA. 26 Juni 2016.http://stieipwija.ac.id.

Sunyoto, Danang; Susanti, Fathonah Eka.(2015).Manajemen Pemasaran Jasa. Yogyakarta: Centre for Academic Publishing Services (CAPS).

Yuniarti, Vinna Sri.(2015).Perilaku Konsumen Teori dan Praktik. Bandung: CV Pustaka Setia.

Echsanullah, M., & Wulandari, A. (2018). Pameran, Personal Selling dan Iklan Media Online dalam Mendorong Penjualan Property. Jurnal Pengembangan Wiraswasta, 20(3), 12. doi: http://dx.doi.org/10.33370/jpw.v20i3.266

Raharjo, R. M., & Mulyanto, H. (2018). Kualitas Produk, Citra Merek dan Minat Beli Konsumen Keripik Singkong. Jurnal Manajemen Kewirausahaan, 15(1), 12. doi: http://dx.doi.org/10.33370/jmk.v15i1.198




DOI: http://dx.doi.org/10.33370/jpw.v21i1.271

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2019 Jurnal Pengembangan Wiraswasta



Tools:
   
JURNAL PENGEMBANGAN WIRASWASTA