Advokasi UMKM Berwawasan Edupreneurship di Kampung Nelayan Tambak Lorok Semarang
Abstract
Kegiatan pengabdian yang dilakukan adalah Advokasi UMKM Berwawasan Edupreneurship di Kampung Nelayan Tambak Lorok RW 15 Kelurahan Tambak Mulyo, Kecamatan Semarang Utara Kota Semarang. Peran tim pengabdian ini berupa pelatihan dan pendampingan kepada warga yang ada di RW 15 Tambak Lorok Semarang Utara Kota Semarang. Kegiatan advokasi UMKM berwawasan edupreneurship bertujuan untuk meningkatkan pemahaman dan implementasi pengelolaan UMKM secara profesional, efisien, dan efektif, sehingga dapat mewujudkan kemandirian serta kesejahteraan bagi masyarakat guna mengoptimalkan potensi yang ada berwawasan edupreneurship. Hal ini juga diharapkan mampu memberikan suatu nilai tambah bagi masyarakat, terutama dalam kegiatan ekonomi yakni dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat dari berkembangnya usaha yang mereka lakukan. Dari kegiatan pelatihan ini juga dapat merubah perilaku masyarakat menjadi masyarakat yang lebih kreatif dan mendorong peningkatan pendapatan masyarakat pada lokasi pengabdian. Metode pelatihan berupa perpaduan antara ceramah bervariasi dan pendampingan, dimana dalam pelatihan peserta memperoleh buku panduan materi tentang Advokasi UMKM berwawasan edupreneurship. Dari hasil kegiatan terlihat peserta lebih memahami dan mengerti tentang Pengelolaan dan keuangan UMKM yang berwawasan edupreneurship serta pemasaran secara online setelah mengikuti kegiatan pengabdian Kepada Masyarakat.
Â
Keywords
Full Text:
PDF (Bahasa Indonesia)References
Almu, Farid Fauzi, (2018). Lingkungan Tempat Tinggal Dan Pendapatan Keluarga Terhadap Tingkat Pendidikan Anak: Studi Tentang Anak Nelayan Migran Sulawesi Selatan Di Kelurahan Oesapa Kecamatan Kelapa Lima Kota Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT). Jurnal: Society and Media 2(2).
Aristiyani, Tri. (2003). Strategi Nafkah dan Kerja Perempuan pada Rumahtangga Petambak Penggarap dalam Menghadapi Resiko (Kasus pada Komunitas Petambak di Desa Karya Bakti, Kabupaten Karawang, Jawa Barat).
Balai Pengembangan dan Penangkapan Ikan. (1997). Trammel Net dan Jaring Arad. Semarang: BPPI.
Bappeda. (2015). Program Tambak Lorok. Semarang: Badan Perencanaan Pembangunan Daerah kota Semarang.
Dinas Tata Ruang Kota Semarang. (2015). Rencana Tata Bangunan dan Lingkungan (RTBL) Kawasan Tambak Lorok. Semarang: Pemerintah Kota Semarang.
Direktorat Jenderal Perikanan. (1995). Alternatif Usaha Penangkapan Ikan Dengan Jaring Putar (Pukat Tarik/Arad) Bagi Nelayan Skala Kecil. Semarang: Balai Pengembangan Penangkapan Ikan.
Fama, Ahmad. (2016). Komunitas Masyarakat Pesisir di Tambak Lorok Semarang. Jurnal: Kajian dan Kebudayaan 11(2).
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Copyright (c) 2022 Jurnal Abdimas IPWIJA
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.